Refleksi Puputan Margarana, Cok Ace Ajak Krama Bali Lebih Solid

Wagub Bali, Cok Ace, bersama beberapa tokoh di sela-sela peringatan ke-76 Puputan Margarana, 20 November 2022. (Balinesia.id/ist)

Tabanan, Balinesia.id – Masyarakat Bali memperingati Hari Puputan Margarana ke-76 tahun 2022 pada Minggu, 20 November 2022. Peristiwa heroik yang menjadi mencatat gugurnya pahlawan nasional, I Gusti Ngurah Rai, itu menyisakan banyak pelajaran, salah satunya sikap untuk selalu solid membangun negeri.

Demikian dinyatakan Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati atau Cok Ace saat memimpin Upacara Peringatan Hari Puputan Margarana ke-76 di Taman Pujaan Bangsa Margarana, Kecamatan Marga, Tabanan, Minggu, 20 November 2022. Ia mengajak krama Bali untuk dapat bercermin pada semangat perjuangan para pahlawan yang mempertaruhkan jiwa dan raga untuk kemerdekaan.

Baca Juga:

“Saya mengajak seluruh krama Bali untuk terus memupuk dan meningkatkan rasa solidaritas sosial dengan dijiwai oleh semangat dan nilai- nilai luhur kepahlawanan untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat Bali dengan Visi, Misi, dan Program Pembangunan Bali ‘Nangun Sat Kerthi Loka Bali’,” katanya.

Cok Ace mengatakan bahwa kata puputan dalam peristiwa heroic Puputan Margarana memiliki makna bahwa pengorbanan dalam peperangan untuk membela kebenaran, keadilan, mempertahankan harkat dan martabat, serta kedaulatan bangsa, merupakan perjuangan secara ikhlas, terhormat, dan bukan sebuah kesia-siaan. Oleh karena itulah, peristiwa heroik Puputan Margarana itu layak dijadikan contoh dan diteladani oleh krama Bali.

“Banyak hal yang dapat diteladani dari peristiwa sejarah masa lalu, salah satunya adalah kebersamaan dalam berbagai perbedaan. Kita boleh berbeda dalam tugas dan fungsi masing-masing, namun hendaknya bersama- sama dalam mewujudkan kesejahteraan sosial,” katanya.

Ia menambahkan bahwa peringatan Puputan Margarana juga dapat menjadi pijakan dalam menyukseskan pembangunan Bali dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia. jpd

Editor: E. Ariana

Related Stories