Baliview
Lihadnyana: UKM Kuat, Ekonomi Kuat
Buleleng, Balinesia.id – Penjabat Bupati Buleleng, Ketut Lihadnyana menilai kekuatan ekonomi daerah akan terbangun jika usaha kecil menengah (UKM) juga kuat. Oleh karena itulah, pihaknya berkomitmen memperkuat sektor UKM, satu di antaranya melalui keberadaan Gedung Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT).
“Fondasi ekonomi dapat kuat jika UKM juga kuat,” kata Lihadnyana usai pelaksanaan upacara mlaspas Gedung PLUT yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani, Senin, 13 Februari 2023.
Ia mengatakan Gedung PLUT disiapkan pemerintah dalam rangka penguatan potensi UKM. Pada gedung tersebut ada 4 ruang inkubator bisnis yang disediakan untuk menopang UKM.
Baca Juga:
Selain itu, pihaknya menekankan agar gedung tersebut nantinya dapat diisi oleh sumber daya manusia yang profesional. “Cuma untuk mengisi orang-orangnya jangan sembarangan. jika orang yang tidak memiliki keahlian entrepreneurship direkrut, maka UKM tidak bisa jalan. Nanti perekrutan akan saya intervensi langsung,” katanya
Dalam hal pembinaan, pihaknya juga mengharapkan pemasaran produk nantinya sudah diarahkan ke digitalisasi. “Saya minta kepada Kadis untuk mengklaster ukm. Mana pemula, menengah, atau yang sudah lama. Klaster juga karakteristiknya apakah bidang sandang, pangan, atau handicraft. Sehingga ini menjadi sebuah pusat inkubator bisnis dan rujukan bagi orang lain,” kata dia.
Baca Juga:
Sementara itu Kepala Dinas Perdagangan Perindustrian Koperasi dan UKM, Dewa Made Sudiarta mengatakan gedung dua lantai tersebut berfungsi untuk pembinaaan, pendampingan, dan pemberdayaan UKM. Ada empat inkubator bisnis yang akan ada di gedung itu yaitu kuliner, kriya, agrobisnis, dan digital.
Selain ruang pelatihan, ada juga ruang display produk. Pengunjung PLUT juga bisa membeli produk yang dipajang. “Jadi fungsi sebenarnya adalah gedung ini rumahnya koperasi dan UKM. Ada juga ruang cooking space, idea fun space, private fun space, sehingga UKM tidak merasa asing dengan rumahnya,” kata dia. jpd