Baliview
Lewat "Lestari Mebanjar", BPR Lestari Dukung Kreativitas Pemuda Badung
Badung, Balinesia.id – BPR Lestari melalui Program Lestari Mebanjar mendukung kreativitas Sekaa Teruna (ST) Laksana Umbara, Banjar Umahanyar, Darmasaba, Badung dalam penyelenggaraan turnamen bola voli di banjar setempat, Sabtu, 28 Mei 2022 lalu.
Direktur PT BPR Lestari Bali, Made Tutui Sri Andayani, mengatakan bahwa dukungan yang diberikan pihaknya terhadap penyelenggaraan turnamen tersebut merupakan wujud nyata kehadiran BPS Lestari di masyarakat. Dalam Program Lestari Mebanjar, mereka menggulirkan gerakan #LestariAjegBali yang konsen pada berbagai kegiatan positif masyarakat Bali.
Baca Juga:
- https://balinesia.id/read/summer-fights-jaring-petarung-muay-thai-indonesia-untuk-tembus-level-dunia
- https://balinesia.id/read/tujuh-kali-tanpa-absen-peradah-bangli-komitmen-lakukan-ngejot-menyongsong-galungan
- https://balinesia.id/read/bumikan-spirit-saling-isi-saling-gisi-peradah-bali-ngejot-ke-bumi-makepung
“Melalui Lestari Mebanjar, PT BPR Lestari Bali berkomitmen untuk mendukung berbagai kegiatan yang dilaksanakan oleh para pemuda agar mereka dapat mengembangkan kreativitas serta potensi mereka sebagai generasi muda Bali,” kata Tutik Sri Andayani kepada Balinesia.id, Senin, 6 Juni 2022.
Pihaknya berharap ke depan Program Lestari Mebanjar dapat mendukung lebih banyak STT dalam mengembangkan potensi serta kreativitasnya sebagai generasi muda Bali. Selain itu, ia juga berharap program yang digulirkan dapat menjadi ruang untuk para generasi muda untuk berperan serta dalam mewujudkan ajeg Bali.
Sementara itu, Ketua ST Laksana Umbara, Wahyu Nanda mewakili seluruh anggota dan pengurus ST Laksana Umbara mengucapkan terima kasih kepada PT BPR Lestari Bali atas dukungan yang diberikan. “Kami mengucapkan terima kasih kepada BPR Lestari atas partisipasinya dalam mendukung kegiatan kami. Tanpa ada dukungan tersebut, tentunya kegiatan ini tidak akan dapat terlaksana dengan baik,” ujarnya.
Adapun kegiatan turnamen voli ST Laksana Umbara dibuka oleh anggota DPR RI, I Gusti Agung Rai Wirajaya, serta dihadiri Bagus Jagra Wibawa yang merupakan Duta Lestari Mebanjar yang juga anggota DPRD Kota Denpasar. jpd