Baliview
Cegah PMK, Babinsa Dampingi Vaksinasi di Desa Manikliyu
Bangli, Balinesia.id – Pemerintah Kabupaten Bangli melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (PKP) Bangli terus berupaya melakukan pencegahan penyakit mulut dan kuku (PMK) pada ternak di Bangli melalui giat vaksinasi.
Pada pelaksanaan vaksinasi PMK di Banjar Saao, Desa Manikliyu, Kecamatan Kintamani, Bangli, Tim Vaksinasi Dinas PKP Bangli turut didampingi Babinsa setempat.
Babinsa Manikliu Koramil 04/Kintamani Kodim 1626/Bangli, Sertu Wayan Sukadana mengatakan pendampingan vaksinasi PMK diharapkan dapat menjadi upaya pencegahan yang tepat bagi para peternak.
Baca Juga:
“Pemerintah saat ini tengah gencar memberantas adanya wabah penyakit virus PMK pada ternak yang tersebar di berbagai daerah. PMK tergolong penyakit menular yang rentan menyerang pada hewan berkuku belah atau genap seperti halnya sapi. Pencegahan penularan PMK dilakukan dengan cara mencuci kandang, peralatan, kendaraan, dan bahan-bahan lain yang memungkinkan bisa menularkan PMK dengan deterjen atau disinfektan,” katanya.
Oleh kerana itu, pihaknya mengimbau masyarakat, khususnya peternak untuk selalu memperhatikan gejala-gejala yang mungkin muncul. “Gejala bagi hewan ternak yang kena PMK yaitu ternak terlihat demam tinggi, menggigil mengalami tidak nafsu makan, penurunan produksi susu yang drastis pada sapi perah, keluar air liur berlebihan, hewan lebih sering berbaring, luka pada kuku bahkan kukunya terlepas,” jelasnya
Baca Juga:
Sementara itu, di tempat terpisah Dandim 1626/Bangli, Letkol Arh Sutrisno, S.Sos menyampaikan bahwa pihaknya berupaya selalu siap dalam membantu pemerintah program-program pemerintah. Dalam hal pencehan PMK di Bangli, jajarannya pun telah turun bersama untuk melakukan penanganan terhadap wabah tersebut. "Kami juga mengintruksikan kepada Babinsa jajaran Kodim Bangli untuk membantu kelancaran vaksin PMK di desa binaan masing-masing,” katanya. jpd